
Kefamenanu, 15/03/2022. Lembaga Pengembangan Pendidikan & Penjaminan Mutu (LPPPM) Universitas Timor (Unimor) melaksanakan kunjungan studi banding ke Lembaga Pengembangan Pendidikan & Penjaminan Mutu (LPPPM) Universitas Nusa Cendana (Undana) pada hari Kamis 10 Maret sampai Sabtu 12 Maret 2022. Kunjungan studi banding ini bertujuan untuk mengkaji dan menelaah Pengembangan Pusat Pendidikan dan Manajemen Tata Kelola Gugus Kendali Mutu (GKM) dan Unit Jaminan Mutu (UJM) Program Studi di Universitas Nusa Cendana.
Dalam kunjungan studi banding ini LPPPM Unimor mengirimkan 3 orang delegasi, yaitu Dr. Yoseph Nahak Seran, S.Pd., M.Si (Ketua LPPPM), Maria Afnita Lelang, S.P., M.Si (Sekretaris) dan Dr. Maria M. Namok Nahak, S.Pd., M.Hum (Kepala Pusat Pengembangan Pendidikan). Kunjungan ini disambut baik oleh Ketua LPPPM Undana, Sekretaris dan Ketua Program Studi Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan (PPKN) sebagai best practice pengelolaan GKM & UJM program studi.

Dalam kesempatan kunjungan studi banding ini LPPPM Unimor memaparkan arah pengembangan LPPPM Unimor serta melakukan diskusi dan sharing pengalaman tentang banyak hal, antara lain: (1) Tugas dan Fungsi LPPPM, (2) Arah pengembangan Kurikulum Merdeka Belajar dan Kampus Merdeka (MBKM),(3) Implementasi MBKM, (4) Program Kegiatan Pembelajaran Blended Learning Undana dan SIAKAD Cloud Unimor, (5) Perjanjian Kerjasama terkait Pendidikan dan pengajaran, Pelatihan Dosen Pekerti dan Applied Approach (AA), Pendampingan Asesor Undana untuk Akreditasi dan Pelatihan GKM & UJM, (6) Sharing pengalaman dan best practice GKM & UJM di program studi PPKN Undana.
Beberapa rencana yang disepakati untuk dilakukan pada waktu-waktu mendatang, antara lain: (1) Rapat kerja lanjutan untuk membahas draft dokumen Perjanjian Kerjasama (PKS) antara Unimor dan Undana yang berkaitan dengan pelatihan dan pendampingan program kegiatan yang difasilitasi oleh kedua institusi, (2) Capacity building melalui pelatihan bersama pengurus GKM & UJM kedua institusi, (3) Kunjungan kerja lapangan Tim GKM & UJM Unimor ke GKM & UJM Undana, dan (4) Pelatihan bersama program kegiatan yang berorientasi pada peningkatan mutu kedua institusi. Kegiatan yang berlangsung di ruang rapat LPPPM Undana ini diakhiri dengan saling tukar cenderamata. (FNP)
Silahkan Tinggalkan Komentar